Jumat, Februari 06, 2009

Renungan


Amanah
Oleh : Gusti WH/AP

DI DUNIA ini manusia mengenal istilah amanah dan semua manusia yang hidup pasti dan tidak akan terlepas dari amanah itu sendiri.
Amanah berasal dari kata Al-amanah, yang sebagian ulama mengartikan amanah sebagai beban hukum Allah yang dipikulkan ke atas pundak manusia untuk dilaksanakan. Seperti firman Allah:
Kami telah tawarkan Amanah itu kepada langit, bumi dan gunung, tetapi mereka enggan memikulnya dan takut daripadanya. Sedang manusia mau memikulnya. Sesungguhnya manusia itu sangat penganiaya dan bodoh. (Q.S. 33 al-Ahzab: 72)
Di dalam Quran Allah juga menyebutkan amanah ini dalam beberapa ayat, di antaranya: Hai orang-orang yang beriman! Janganlah kalian melakukan khianat (curang) kepada Allah dan Rasul-Nya dan mengkhianati amanat-amanat di antara kalian, padahal kalian mengetahuinya. (Q.S. 23 al-Anfal: 27)
Dalam kehidupan sehari-hari dapatlah kita lihat apa yang sebenarnya menjadi amanah bagi manusia:
1. Ilmu pengetahuan yang kita miliki dan diberikan Allah.
2. Pekerjaan dan tempat usaha.
3. Istri atau suami yang dijodohkan Allah kepada kita.
4. Anak-anak yang dirizkikan Allah kepada kita.
5. Rumah tempat tinggal dan pakaian.
6. Harta-harta lain yang dilimpahkan Allah kepada kita.
Dalam kontek amanah nomor 2 diatas, tentunya kalau dihayati atau dicerna sepenuh hati tentu siapapun yang diberi amanah baik tugas tanggung jawab secara administrasi maupun secara fisik seperti bangunan gedung, perkantoran, perumahan dinas dan jalan sebagai sarana transportasi umum. Entah apalah jadinya bila amanah itu tidak dikerjakan dengan baik apalagi tidak selesai hingga mengurangi fisik proyeknya. Sehingga, bangunan tersebut tidak bertahan lama atau justru karena dikerjakan setengah-setengah akibatnya akan hancur dan menghambat kepentingan manusia untuk beraktifas menyambung hidup. Nah, mari kita MERENUNG apakah kita sebagai pemegang AMANAH sudah benar-benar AMANAH?
Mudah-mudahan dengan demikian Allah SWT memberikan taufiq dan hidayah-Nya kepada kita, sehingga kita dapat melakukan dan menunaikan amanah dalam arti yang seluas-luasnya. Innahu nimal maula wa niman-nashir. (*)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk memberikan komentar. pada profile pilih anymous