Kamis, Februari 05, 2009

Monitor


Jalan Payaraman
Rambangkuang Rusak Berat
Dilaporkan: Andrian S

SEJAK bebrapa bulan terakhir jalan Payaraman ke Rambangkuang rusak parah karena berlobang bak kubangan kerbau. Akibat kondisi jalan ini banyak para sopir kendaraan mengeluh yang juga berdampak luas bagi aktivitas masyarakat tiga kecamatan seperti kecamatan Payaraman, kecamatan Rambangkuang dan kecamatan Muarakuang, dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Ironisnya keluhan hampir berbulan-bulan masyarakat di tiga kecamatan itu belum juga ada yang memperhatikannya, padahal jalan ini merupakan sarana vital bagi ribuan masyarakat disana. Melalui berita ini diminta pada Gubernur Sumsel, H Alex Nordin dan DPRD Sumsel serta Pemda OI dan DPRD OI hendaknya dalam waktu dekat ini dapat meratakan dulu lobang-lobang yang menganga ditengah jalan tersebut. Dikhawatirkan kalau kondisi ini dibiarkan sementara turunnya hujan terus menerus bukan tidak mungkin hubungan darat antara Rambangkuang ke Payaraman lumpuh total.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk memberikan komentar. pada profile pilih anymous